Wartantt.com--SBD; Seleksi CPNS memasuki ketiga. BKPP Kabupaten Sumba Barat Daya telah
melaksanakan 17 sesi ujian CAT. Peserta yang sudah mengikuti ujian seleksi CPNS
di Kabupaten SBD tersebut berjumlah 850
orang dari total 2.317 orang yang lolos seleksi administrasi. Namun demikan,
sampai sesi ke-17 berakhir, belum ada satupun dari peserta yang mencapai
passing grade sesuai ketentuan BKN Pusat.
Frederikus
Richardo Nura, S. Pd, salah seorang
peserta CPNS Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar mengatakan bahwa dirinya
hampir merebut salah satu posisi diformasi itu pada saat ujian disesi pertama.
Ia mengakui bahwa kemampuannya sudah dilimpahkan diproses itu. Sehingga dirinya
mampu mencapai nilai TWK 85 poin, TIU 80 poin dan TKP 139 poin. Kurang tiga poin untuk
memenuhi tingkat kelulusan TKP.
"saya
sudah upayakan semampu mungkin dalam mengerjakan soal ini, sehingga saya bisa mencapai nilai diluar
dugaan saya" ucap Richard.
Alumni
STKIP Weetebula alihan UNDANA kupang ini menjelaskan bahwa kesulitan terletak
pada penyelesaian soal TKP yang mempunyai jawaban yang sama sama benar. Hal itu yang membuat
dirinya cukup bingung dalam mengerjakan soal TKP. Selain itu tambah Richard hal ini juga tidak akan
membuat patah semangat atau pun kecewa dengan hasil yang sudah ia raih. Richard meyakini bahwa kesempatan ini masih
tertunda untuk dirinya. Ia melanjutkan masih banyak generasi bangsa atau
peserta CPNS di Kabupaten ini yang lebih mampu dari dirinya.
"saya
mengakui bahwa pilihan dari jawaban-jawaban TKP itu sungguh membingungkan, karena jawaban itu sangat mirip tetapi
mempunyai jawaban yang paling benar,".Tutur Richard pada media ini.
Sementara
itu Yosep Tanggu Dedo jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar mengatakan bahwa
bentuk soal yang berupa teks/narasi menguras banyak waktu dalam mengerjakan.
Yosep menjelaskan bahwa dirinya sudah menggunakan waktu secara efektif dalam ujian
ini.
"Saya
sudah memanfaatkan waktu secara efektif,
tetapi bentuk soal bergambar yang ditebak dan soal cerita sangat
menguras waktu banyak,".kata Yosep pada media ini.
Ia
menambahkan bahwa dirinya mencapai angka
95 TWK, 55 TIU dan TKP 134. Dengan demikian dia
meyakini dengan pemerolehan nilai itu sudah sangat membuat dirinya kagum akan
kemampuan yang dimilikinya. Selain itu,
Yosep menuturkan bahwa kesempatan untuk merebut satu posisi diformasi
PGSD belum berpihak pada dirinya.
"Saya
terimah apa yang sudah terjadi,
kesempatan kali ini memang belum berpihak pada saya, ".Tutup Yosep.
Berdasarkan
informasi yang didapatkan medi ini, formasi yang sudah kosong atau tidak ada
CPNS yang lulus saat ini diantaranya, Pendidikan Agama khatolik, Kriste, Islam,
IPS(Ekonomi, geografi) , IPA(fisika, biologi). Sedangkan untuk PGSD masih 14
orang yang akan bertarung. (RIAN)
KOMENTAR